RANGKUMAN MATERI INFORMATIKA BAB.1 DAN BAB.2
1.
Informatika merupakan bidang ilmu mengenai
studi, perancangan, dan pembuatan sistem komputasi, serta prinsip-prinsip yang
menjadi dasar perancangan tersebut
2.
Komputasi merupakan ilmu yang berkaitan dengan Pemodelan
matematika dan pemanfaatan komputer dalam memecahkan masalah sains
3.
TIK merupakan salah satu bagian yang dipelajari
dalam informatika. TIK adalah semua bentuk teknologi yang dipakai untuk
mengirimkan, menyimpan, menciptakan, membagikan, atau mempertukarkan informasi.
4.
Cakupan dari informatika adalah Berpikir
komputational (BK), Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Sistem Komputer
(SK), Jaringan Komputer dan Internet (JKI), Analisis Data (AD), Algoritma dan
Pemrograman (AP), Dampak Sosial Informatika (DSI), dan Praktika Lintas Bidang
(PLB)
5.
Belajar informatika tidak harus menggunakan
komputer. Tujuan penting belajar informatika adalah agar kalian memahami cara
kerja komputer dan sistem digital berbasis komputer
6.
Problem solving merupakan suatu upaya untuk
mengatasi suatu keadaan atau situasi yang harus diselesaikan. Dalam kehidupan
sehari-hari, kita sering menghadapi persoalan yang harus diselesaikan atau
diatasi. Makin dewasa, problem yang akan dihadapi mungkin akan makin rumit.
7.
Infografis merupakan informasi teks dan gambar
atau grafik lain yang akan mempermudah pembaca menangkap pesan yang dimaksud
8.
Teknik berpikir komputasional terdiri dari :
Dekomposisi, Algoritma, Pengenalan Pola dan Abstraksi
9.
Dekomposisi adalah teknik berpikir komputasional
dimana teknik pemecahan masalahnya dengan cara memecah masalah - masalah
menjadi bagian - bagian yang kecil.
10.
Pengenalan Pola yaitu Teknik menyelesaikan
masalah dengan menyimak pola persoalan tsb. Jika pola permasalahan sama, maka
bisa menerapkan solusi yang sama.
11.
Abstraksi adalah Teknik berpikir komputasional
dimana pemecahan masalahnya dengan mencari bagian penting dari suatu permasalahan
dan mengabaikan yang tidak penting, sehingga memudahkan fokus kepada solusi
12.
Algoritma Teknik berpikir komputasional dimana
pemecahan masalahnya dengan cara mengurutkan instruksi logis
13.
Teknik algoritma dapat direpresentasikan dalam
bentuk Flowchart. Flowchart atau bagan alur adalah diagram yang menampilkan
langkah-langkah dan keputusan untuk melakukan sebuah proses dari suatu program.
Setiap langkah digambarkan dalam bentuk diagram dan dihubungkan dengan garis
atau arah panah.
14.
Perancangan konten infografis perlu memperhatikan
hal berikut :
·
Tujuan infografis dibuat
·
Kepada siapa infografis ditujukan
·
Konten harus benar, masuk akal, dan jelas
sumbernya
15.
Berpikir komputasional adalah cara berpikir
untuk menyelesaikan persoalan, yang cara penyelesaiannya, jika dikembangkan,
dapat dilakukan oleh komputer
16.
Optimasi
Penjadwalan adalah kondisi dimana sebuah jadwal tidak bentrok dan lebih optimal
dari jadwal yang sudah ada sebelumnya
17.
Dalam mengatur rangkaian pekerjaan, terkadang
ditemukan ada dua atau lebih pekerjaan yang dapat dilakukan secara paralel.
Misalnya, ketika kalian akan mengerjakan PR, ibu meminta bantuan kalian untuk
mendidihkan air yang berada pada sebuah panci besar. Kalian dapat menyalakan
kompor dan menaruh panci berisi air di atas kompor tersebut. Tentunya, kalian
tidak perlu menunggu air tersebut sampai mendidih terlebih dahulu baru mulai
mengerjakan PR. Kalian bisa mengerjakan PR selagi menunggu air tersebut mendidih.
Ingat, jangan keasyikan mengerjakan PR sampai air habis karena terlalu lama
mendidih.
Komentar
Posting Komentar